Sholichah, Rif' Atus (2019) Perhitungan Biaya Dan Waktu Pelaksanaan Proyek Pembangunan Apartemen Pavilion Permata Tower 2 Surabaya Menggunakan Metode Half Slab. Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
10111510000041-Undergraduate_Theses.pdf Download (53MB) | Preview |
Abstract
Proyek pembangunan Apartement Pavilion Permata Tower 2 Surabaya terletak di Jalan Dukuh Pakis Baru Surabaya, merupakan proyek yang dimiliki oleh PT. PP. Property. Proyek dibangun diatas lahan dengan luas 2.351,51 m2 dan terdiri dari 18 lantai yang meliputi lantai semi basement(LG), Ground, 1 -18, Atap. Dalam tugas akhir ini hanya meninjau struktur lantai LG-9 dan Atap. Pembangunan proyek ini menggunakan struktur beton yang dilakukan dengan metode pengecoran in situ, kecuali pada pelat lantainya yang menggunakan pengecoran ex situ atau precast half slab, dengan menggunakan beton ready mix. Sebelum pelaksanaan pembangunan dimulai, pelaksana perlu merencanakan penjadwalan waktu serta perhitungan biaya. Perhitungan waktu dan biaya pelaksanaan dengan didasarkan pada penyusunan metode pelaksanaan yang efektif dan efisien sesuai teori dan ilmu dari berbagai referensi yang disebutkan dalam kepustakaan serta dikaitkan dengan kondisi proyek yang ada agar dapat meminimalisir gangguan pada lingkungan. Sehingga dengan penyusunan metode pelaksanaan yang efektif dan efisien maka waktu pelaksanaan pekerjaan konstruksi akan sesuai dengan penetapan jadwal yang telah ditentukan atau dapat lebih cepat. Dan juga akan dapat dihasilkan biaya pelaksanaan yang seminimal mungkin. Penjadwalan waktu dilakukan dengan menggunakan metode jaringan kerja PDM dan kurva S. Dari perhitungan biaya dan waktu yang telah dilakukan, diperoleh durasi pekerjaan untuk lantai Lg-9 dan Atap selama 261 hari dan biaya pekerjaan senilai Rp 26.011.215.277,-Penyajian penjadwalan pekerjaan proyek pembangunan Apartement Pavilion Permata Tower 2 Surabaya
=================================================================================================================================
The construction project of the Pavilion Permata Tower 2 Surabaya Apartment located on Jalan Dukuh Pakis Baru Surabaya, is a project owned by PT. PP. Property. The project was built on an area of 2,351.51 m2 and consists of 18 floors including the semi-basement (LG) floor, Ground, 1-18, Roof. In this final project, only review the structure of the LG-9 and Roof floors. The construction of this project uses concrete structures carried out by the in situ casting method, except on the floor plate that uses ex-situ casting or precast half slab, using ready-mix concrete. Before the construction begins, the implementer needs to plan time scheduling and cost calculations. Calculation of the time and cost of implementation is based on the preparation of effective and efficient implementation methods according to the theory and science of various references mentioned in the literature and associated with existing project conditions in order to minimize disruption to the environment. So that with the preparation of effective and efficient implementation methods, the timing of the construction work will be in accordance with the predetermined schedule or can be faster. And it will also be able to produce a minimum vi implementation cost. Time scheduling is done using the PDM and S. curve working network methods. From the calculation of the cost and time taken, the duration of work for the Lg-9 and Roof floors was obtained for 261 days and the cost of work worth Rp 26.011.215.277,- Scheduling work on construction work.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | RSIS 690.831 4 Sho p-1 2019 |
Uncontrolled Keywords: | Penjadwalan, Biaya Pekerjaan, Kurva S, Precast Half Slab |
Subjects: | T Technology > TH Building construction > TH11 Builders' and contractors' bulletins. Including prices, permits, etc. T Technology > TH Building construction > TH437 Building--Cost control. T Technology > TH Building construction > TH438 Construction industry--Management. Project management. |
Divisions: | Faculty of Vocational > Civil Infrastructure Engineering (D4) |
Depositing User: | Rif' Atus Sholichah |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 06:58 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 06:58 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/64127 |
Actions (login required)
View Item |